Resep Kue Es Teler Tart
Es Teler Tart |
Resep Kue Es Teler Tart - Menyambut Idul Fitri kue khas lebaran biasanya banyak pilihan. Yang paling sering ditemui antara lain nastar, putri salju, hingga kaastengels.
Momen spesial Lebaran tahun ini, terdapat suguhan variatif untuk menemani kue khas lebaran. Chef Karen Carlotta berkolaborasi dengan Blue Band Cake and eCookie menghadirkan dua resep kue Lebaran terbaru yaitu Es Teler Tart dan Pie Kolak Pisang, yang terinspirasi hidangan khas Indonesia.
Chef Karen Carlotta mengemukakan, resep ini bisa dipersiapkan jauh-jauh hari sebelum Lebaran, apalagi untuk mereka yang sulit meluangkan waktu karena harus bekerja.
Untuk bunda yang tertarik untuk membuatnya karna kue ini sangat menarik untuk menambah sajian di rumah, di bawah ini adalah Resep Kue Es Teler Tart:
Baca juga: Resep Cara Membuat Kue Madu Wongso
Bahan-bahan Kue Es Teler Tart:
Bahan kulit Tart:
- 300 gram terigu
- 40 gram bubuk custard/maizena
- 30 gram susu bubuk
- 20 gram icing sugar/gula halus
- 1 butir telur
- 200 gram Blue Band Cake & Cookie
Krim alpukat
- 200 gram daging alpukat matang (disarankan alpukat mentega)
- 40 gram susu kental manis
- 30 gram icing sugar
Jeli kelapa
- 1 bungkus bubuk konyaku
- 600 gram air kelapa
- 60 gram gula pasir
- 1 lembar daun pandan, ikat
- 200 gram daging kelapa muda, potong kotak kecil
Hiasan
- Daging buah nangka dipotong dadu kecil
Cara membuat Kue Es Teler Tart:
Kulit Tart:
- Campur semua bahan, uleni hingga menyatu.
- Gilas, cetak dalam cetakan pie.
- Panggang dalam suhu 180 derajat Celsius selama 15-20 menit.
- Dinginkan.
Krim alpukat:
- Blender semua bahan hingga halus, masukkan kantong semprit, dinginkan.
Jeli kelapa:
- Masak semua bahan hingga mendidih, dinginkan.
- Potong kotak kotak kecil.
Penyajian:
- Isi kulit tart dengan krim alpukat.
- Hias dengan potongan jeli kepala dan buah nangka.
Catatan: Adonan kulit tart bisa disimpan lama di kulkas, tapi krim alpukat harus dibuat mendadak saat kue akan disajikan agar warnanya tetap bagus, tidak berubah kecokelatan.
Selamat mencoba